Back

Tingkatkan Publikasi Internasional Dosen, Politala Adakan Workshop

Politala – Dalam upaya meningkatkan jumlah publikasi penelitian ilmiah dan meningkatkan keterampilan dosen dalam menulis artikel ilmiah, Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M) Politeknik Negeri Tanah Laut menyelenggarakan Workshop Strategi Penulisan dan Publikasi Internasional Bereputasi. Bertempat di Aula Gedung TI Politala, kegiatan ini diikuti oleh seluruh dosen Politala. (11/8)

Menulis karya ilmiah sendiri adalah bagian dari tugas pokok dosen yang masuk ke dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tri Dharma menjelaskan tiga poin tugas utama dosen yakni mengajar, meneliti, dan mengabdi kepada masyarakat.

Direktur Politala Dr. Mufrida Zein, S.Ag., M.Pd dalam sambutannya mengatakan, ini adalah salah satu langkah strategis institusi untuk mendukung semua dosen di politala untuk meningkatkan kemampuannya dalam penulisan dan publikasi internasional.

“Saya yakin dengan tenaga dosen muda yang ada di Politala, setelah mengikuti Workshop ini segera tulis dan publikasi,” ujar Direktur.

Narasumber pada kegiatan Workshop kali ini adalah Guru Besar Teknologi Industri Pertanian Universitas Lambung Mangkurat, Prof. Agung Nugroho, S.TP., M.Sc., Ph.D.

Ada 11 materi yang disampaikan oleh Prof. Agung dalam sesi penyampaian materinya, diantaranya dimulai dari memahami Ekosistem Jurnal Internasional, menentukan target jurnal, mengumpulkan artikel, submit, revisi, hingga publish. Hms_Politala