Back

Dunia Industri Berikan Pelatihan dan Tandatangani MoU dengan Politala

Politala – Telah dilaksanakan pelatihan Fiber Optik pada hari kamis, 10 Maret 2022. Pelatihan tersebut dilaksanakan di laboratorium Data Center, Gedung Nadiem Makarim, Politeknik Negeri Tanah Laut.

Latar belakang pelatihan ini diselenggarakan sebagai pendukung perkuliahan yang melibatkan Fiber Optik di program studi Teknologi Informasi dan Teknologi Rekayasa Komputer Jaringan, serta tersedianya peralatan fiber optik baru yang telah dimiliki oleh Politeknik Negeri Tanah Laut.

Peserta pelatihan adalah seluruh dosen TI dan TRKJ, staf dan laboran TI dan TRKJ serta Kepala dan staf ICT Politala.

Di hari dan ruangan yang sama diadakan penandatanganan MoU antara Politeknik Negeri Tanah Laut dengan PT Upaya Tehnik yang menandai awal kerjasama-kerjasama berikutnya dengan PT Upaya Tehnik. Berkas MoU di tandatangani langsung oleh Direktur Politala Dr. Mufrida Zein, S.Ag., M.Pd dengan Site Manager PT Upaya Tehnik sekaligus pemateri dalam pelatihan Arif Achmadi dan tenaga ahli fiber optik di PT Upaya Teknik Ari Rahman.

Materi pelatihan yang disampaikan diantaranya, Pengenalan Alat Kerja Fiber Optik, Tata Cara Pemakaian Alat Kerja Fiber Optik,  Safety Peralatan Fiber Optik, Praktik dan Penugasan.

PT Upaya Teknik sebagai DUDI berkomitmen untuk terus mendampingi Politala dalam kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi. Dalam kesempatan pelatihan mereka memberikan saran untuk peralatan yang perlu diadakan kembali untuk tetap mengikuti perkembangan Fiber Optik terkini. PT Upaya Teknik juga menawarkan dan memberikan support bagi bahan praktikum fiber optik serta bersedia menjadi dosen dari kalangan Industri jika diperlukan. Hms_Politala